Selasa, 27 Desember 2011

MERAUP REZEKI DI BALIK PEMILIHAN PRESIDEN


Oleh: Susilowati

Pemilihan presiden Republik Indonesia masih akan dilaksanakan tiga tahun lagi, tahun 2014. Namun gaungnya sudah membahana di seluruh penjuru negeri. Terbukti dengan munculnya kampanye diam-diam dari para pesohor politik di negeri ini.
Beberapa waktu yang lalu, salah satu kerabat yang memiliki usaha di bidang adventisement atau billboard mendapat tawaran dari salah satu pesohor politik dari partai besar di Indonesia. Dengar-dengar iklan papan itu untuk mempromosikan dirinya demi memuluskan tujuannya untuk menjadi presiden selanjutnya.
Saya sempat berfikir, betapa banyak berkah yang bisa kita ambil dibalik pemilihan presiden ini. Contoh saja dari papan billboard ini. Untuk membuat iklan papan billboard yang sering kita lihat di jalan-jalan, dibutuhkan uang yang sangat banyak, untuk ukuran 30x40 cm saja diharuskan merogoh sekitar 1 jutaan. Sedangkan papan iklan yang dibutuhkan untuk para pesohor politik sekitar 5 meter atau puluhan meter. Dan bisa dipastikan ratusan juta sampai milyaran rupiah keluar hanya untuk iklan billboard. Jadi bagaimana dengan bidang-bidang yang lain, seperti industri sticker, kaos sablon, spanduk dan industri-industri lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar